Polsek Dongko Tingkatkan Kewaspadaan

by

 

Polres Trenggalek – Sebagaimana diketahui tak lebih dari sepekan personel institusi Polri diserang oleh terduga teror.

Kapolsek Dongko Polres Trenggalek AKP Tri Basuki,S.H. menuturkan menilik dari kejadian-kejadian teror tersebut diharapkan personel Kepolisian lebih meningkatkan kewaspadaan,Sabtu (01/07/2017).

“Pasca bom di Kampung Melayu serta penyerangan terhadap personel kepolisian di Sumut dan di Jakarta agar semua personel lebih meningkatkan kewaspadaan dan keamanan, terutama petugas berseragam dan jaga mako,” ucap AKP Tri Basuki.

Kapolsek Tri Basuki menambahkan, personel kepolisian yang melakukan patroli tidak boleh sendirian, termasuk juga saat melaksanakan pengaturan lalu lintas pada saat lebaran Idhul Fitri saat ini serta perlu ditingkatkan kewaspadaan, pemeriksaan dan keamanan Mako dengan cara periksa semua kendaraan dan orang yang masuk.

Kapolsek Dongko AKP Tri Basuki,SH menghimbau kepada masyarakat agar berpartisipasi dalam memberikan informasi kepada pihak kepolisian apabila ada orang-orang baru mencurigakan yang masyarakat ketahui beri informasi kepada pihak kepolisian guna dilakukan monitoring, Pungkas Kapolsek Tri Basuki.


Sumber : Polres Trenggalek

No More Posts Available.

No more pages to load.