Kapolsek Karangan Hadiri Pelaksanaan Evaluasi 10 Program Pokok PKK

by

Polres Trenggalek – Dalam rangka pelaksanaan evaluasi 10 program pokok PKK  Kabupaten Trenggalek yang dilaksanakan di desa Ngentrong Kecamatan Karangan dimana kegiatan tersebut di hadiri oleh Ibu Bupati Arumi  Emil yang sekaligus sebagai ketuaTim Penggerak  PKK Kabupaten Trenggalek, Selasa (08/08).

Hadir dalam kegiatan tersebut Ibu Arumi Bahcin (ketua PKK Kabupaten Trenggalek) Camat Karangan Sholikhin SIP, Kapolsek Karangan AKP Sutrisno S.H. Danramil Karangan Muyanto Kapt Inf. Ketua Bhayangkari  Karangan ketua Persit Karangan ketua PKK Karangan Kades  Ngentrong  Muhmudi ketua PKK Desa Ngentrong  Ny Mahmudi  serta BKTM desa Ngentrong  Bripka Joko Utomo serta anggota PKK desa Ngentrong sekitar 30 orang.

Ketua Penggerak PKK Kecamatan Karangan dalam sambutanya menyampaikan terimakasih atas kehadiran Ibu Arumi beserta rombongan dari Trenggalek dan berharap kedatangan tim dari Trenggalek bisa membawa semangat baru untuk PKK desa Ngentrong ,dan selanjutnya akan dilakukan evaluasi  dan sosialisasi P2SA kepada seluruh anggota PKK untuk menjamin kesehatan putra – putrinya.

Selanjutnya juga meminta kepada Ibu Arumi untuk memberikan sambutan terkait program kerja PKK di Kecamatan Karangan pada umumnya dan khususnya PKK desa Ngentrong dan juga meminta kepada penggerak PKK desa Ngentrong untuk memaparkan 10 program dasar PKK di desa Ngentrong terlebih dahulu.

 


Sumber : Polres Trenggalek

No More Posts Available.

No more pages to load.