AKBP Donny Adityawarman Resmi Buka Turnamen Bola Voli Kapolres Cup Trenggalek 2017

by

Polres Trenggalek – Kapolres Trenggalek AKBP Donny Adityawarman, S.I.K., M.Si. membuka turnamen bola voli Kapolres Cup 2017 di lapangan voli indoor Jwalita Trenggalek. Pembukaan secara resmi ditandai dengan serve atau pukulan bola pertama oleh Kapolres. Selasa, (19/09).

Upacara pembukaan turnamen bola voli Kapolres cup dihadiri oleh jajaran Forkopimda Kabupaten Trenggalek, pejabat utama Polres Trenggalek, pengurus Koni dan PBVSI, Tim yang akan berkompetisi serta ratusan suporter maupun penonton.

Dalam sambutannya, Kapolres Trenggalek mengatakan, olaharag bola voli merupakan salah satu olahraga yang sangat populer di Trenggalek. Hampir ditiap desa bahkan RT memiliki lapangan bola voli. Demikian pula dengan pertandingan kerap digelar dalam berbagai kesempatan.

“Kita banyak memiliki atlit bola voli handal. Turnamen ini bertujuan untuk memajukan dan mencari bibit-bibit muda yang nantinya bisa menjadi kebanggan masyarakat Trenggalek.” Ucap AKBP Donny.

Sekedar diketahui, turnamen bola voli Kapolres Cup ini merupakan inisiasi dari seorang AKBP Donny yang berkeinginan kuat meningkatkan kualitas atlit bola voli Trenggalek agar mampu berkiprah ditingkat nasional dan internasional.

Turnamen ini dilaksanakan selama 2 minggu dari tanggal 19 September hingga 1 Oktober 2017 dan diikuti oleh 22 tim putra dan 8 tim putri dari berbagai klub bola voli se-kabupaten Trenggalek. Untuk laga pertama, bertanding Tim Kubah Mas vs Roda Mas dan Madusa vs Depok Bendungan untuk putra. Sedangkan tim putri akan dilaksanakan pada tanggal 26 September 2017 antara tim salamrejo melawan Tugu Sakti.

“Selamat bertanding dan junjung tinggi sportifitas” ujar AKBP Donny di akhir sambutannya.


Sumber : Polres Trenggalek

No More Posts Available.

No more pages to load.