Blue Light Patrol Polsek Pogalan Cegah Kejahatan di Malam Hari

by

Polres Trenggalek – Guna menciptakan situasi yang aman, nyaman, dan kondusif untuk mengantisipasi kejahatan pada malam hari, Polsek Pogalan Polres Trenggalek giatkan “Blue Light Patrol”. Patroli pada malam hari dengan menyalakan lampu rotator berwarna biru, empat anggota Polsek Pogalan Polres Trenggalek yang dipimpin langsung oleh Ps. Kanit Sabhara Aiptu Suharto melaksanakan patroli pada malam hari yang difokuskan pada tempat tempat rawan gangguan kamtibmas dan laka lantas adapun sasaran yang dipatroli oleh Polsek Pogalan yaitu pertokoan swalayan pusat perbelanjaan dan obyek vital, perbankan, perkantoran maupun SPBU, serta jalur jalan raya yang rawan laka lantas. Kamis (21/09).

Dengan menggunakan kendaraan mobil Patroli strada, dengan di lengkapi surat tugas patroli petugas patroli mengatakan bahwa mengadakan “Blue Light Patrol” untuk patroli pada malam hari ini dilaksanakan guna mengantisipasi dan mencegah terjadinya tindak kejahatan di malam hari serta kejadian laka lantas hal ini dimaksudkan untuk laksanakan tindakan preventif atau mencegahan.

Melakukan patroli dengan “blue light patrol”, masyarakat akan tahu ada kehadiran polisi di malam hari sehingga jika ada seseorang yang berniat berbuat jahat dan mengendarai kendaraan yang ugal – ugalan ia akan mengurungkan niatnya karena merasa ada kehadiran Polisi di sekitarnya yang selalu siap mengamankan dan mengawasi dengan demikian warga masyarakat merasa aman dan nyaman di tempat tersebut baik di obyek vital perbankan, SPBU maupun di pertokoan swalayan, pusat perbelanjaan, perkantoran serta di jalur jalan raya.

“Diharapkan dengan dilaksanakannya blue light patrol pada malam hari dengan menyalakan lampu rotator berwarna biru ini mampu mencegah terjadinya tindak kejahatan dan kejadian laka lantas di wilayah Polsek Pogalan Polres Trenggalek” kata Aiptu Suharto.


Sumber : Polres Trenggalek

No More Posts Available.

No more pages to load.