Petugas Patroli Dialogis dengan Karyawan Swalayan, Ajak Waspada Terhadap Pelaku Kejahatan

by

Polres Trenggalek – Anggota Polsek Karangan jajaran Polres Trenggalek yang dipimpin oleh Kanit Binmas Aiptu Suwito, melaksanakan kegiatan patroli kamtibmas rutin setiap hari di sekitar wilayah hukum Polsek Karangan guna menjaga serta memelihara keamanan serta ketertiban masyarakat agar tetap aman dan kondusif, Sabtu (21/11/20).

Aiptu Suwito menjelaskan, kegiatan Patroli dilakukan diswalayan-swalayan yang berada di wilayah Kecamatan Karangan untuk memberikan rasa aman dan nyaman bagi masyarakat yang hendak melakukan aktifitas serta meminimalisir dari potensi tindak kejahatan lainnya.

“Demi terciptanya situasi yang aman dan kondusif,kami petugas dari Polsek Karangan tak bosan mengingat karyawan toko/swalayan untuk selalu berhati-hati dan waspada terhadap pelaku kejahatan, Patroli ini akan terus dilanjutkan dialogis bersama warga guna memberikan dan menyampaikan pesan pesan kamtibmas secara langsung sekaligus menggali berbagai informasi yang tengah berkembang ditengah-tengah masyarakat serta untuk melakukan pendisiplinan protokol kesehatan,” ujarnya.

Sementara itu, ditempat terpisah Kapolsek Karangan AKP Tri Basuki,S.H. saat dikonfirmasi menyampaikan bahwa dengan kehadiran petugas kepolisian ditengah-tengah masyarakat yang melakukan patroli bertujuan sebagai tindakan preventif, selain itu juga sebagai sarana untuk menyampaikan pesan-pesan dan himbauan kamtibmas dengan harapan, masyarakat dapat bersama-sama menciptakan kamtibmas yang aman dan kondusif

“Dalam melaksanakan patroli kita juga selalu menekankan dan mensosialisasikan kepada warga tentang pentingnya protokoler kesehatan guna memutus mata rantai penyebaran Covid-19,” tukas Kapolsek Karangan.

No More Posts Available.

No more pages to load.