Patroli Siaga Mantap Polres Trenggalek, Kamseltibcarlantas Kondusif dan Patuh Prokes

by

Polres Trenggalek – Menyikapi perkembangan Covid-19 di Kabupaten Trenggalek dewasa ini, jajaran Polres Trenggalek terus bergerak melakukan berbagai upaya pencegahan. Disela-sela tugasnya menjaga Kamtibmas kondusif masih menyempatkan diri memberikan edukasi dan sosialisasi terkait dengan protokol kesehatan.

Seperti halnya yang dilakukan jajaran Satlantas Polres Trenggalek ini. Dalam menjaga Kamseltibcarlantas berupa kegiatan penjagaan, patroli maupun pengawalan melalui program Patroli Siaga Mantap atau patroli sambang dan interaksi bersama warga, petugas kerap menyisipkan pesan-pesan edukatif khususnya terkait dengan penerapan displin protokol kesehatan.

Kasatlantas Polres Trenggalek AKP Imam Mustolih, S.H., S.I.K., M.Si. mengatakan, penanganan Covid-19 merupakan tugas dan tanggung jawab bersama. Sinergitas antar lembaga atau instansi didukung oleh komitmen masyarakat untuk menerapkan protokol kesehatan secara ketat merupakan salah satu kunci dalam rangka memutus mata rantai Covid-19.

“Setiap kali digelar patroli Siaga Mantap selalu kami tekankan agar mensosialisasikan tentang protokol kesehatan. Kewajiban menggunakan masker, cuci tangan pakai sabun dan menjag ajarak aman serta menjauhi kerumunan.” Ucap AKP Imam.

Tidak berhenti disitu, setiap petugas patroli juga dibekali dengan puluhan masker yang nantinya bisa dibagikan kepada masyarakat atau pengguna jalan sehingga dalam pencegahan bisa menjadi lebih optimal.

“Untuk hari ini patroli siaga mantap dilaksanakan di jalan Raya Trenggalek-Ponorogo masuk desa Buluagung Kecamatan Karangan” Imbuhnya

Masih kata AKP Imam, pada prinsipnya patroli siaga mantap ini merupakan upaya preventif dalam menciptakan Kamseltibcarlantas Trenggalek yang aman dan tertib sekaligus mendekatkan diri dengan masyarakat, menyerap aspirasi melalui kegiatan interaktif dan diselipi dengan kampanye protokol kesehatan.

Pihaknya berharap dengan masifnya patroli siaga mantap ini mampu memberikan kontribusi tidak hanya pada aspek keamanan, kelancaran dan ketertiban lalu lintas semata tetapi juga berdampak positif pada tingkat kesadaran masyarakat untuk bergotong royong, bersama-sama menangkal Covid-19 dengan selalu mematuhi protokol kesehatan.

No More Posts Available.

No more pages to load.