Polsek Gandusari Berikan Pengamanan Giat Keagamaan Umat Kristiani

by

Polres Trenggalek – Kepolisian Sektor Gandusari tidak mengenal lelah untuk memberikan pelayanan kepada masyarakat meskipun itu dihari Minggu, yang mana sebagian besar masyarakat menganggap Minggu sebagai hari libur.

Kegiatan pelayanan anggota Polsek Gandusari dihari Minggu ini diwujudkan dalam pelaksanaan pengamanan giat kebaktian umat Kristiani di gereja-gereja di wilayah Kecamatan Gandusari. Minggu (29/11)

Mulai dari Gereja Kristen Jawi Wetan (GKJW) Desa Karanganyar, Gereja Baptis Indonesia (GBI) Ngudi Mulya Desa Karanganyar, Gereja Protestan di Indonesia (GPDI) Desa Widoro dan Gereja Protestan di Indonesia (GPDI) Desa Sukorejo tidak ada yang luput dari pantauan dan pengamanan dari aparat Polsek Gandusari.

Anggota Polsek Gandusari  yang bertugas melaksanakan pengamanan tersebut tidak lupa melaksanakan sterilisasi ruangan gereja dan sekitarnya sebelum kegiatan kebaktian dimulai agar pelaksanaan ibadah dapat berjalan dengan aman dan lancar.

Sementara itu Kapolsek Gandusari  AKP Sutrisno, S.H., saat dikonfirmasi redaksi membenarkan apa yang telah anggota Polsek Gandusari laksanakan selain melaksanakan tugas pengamanan, anggota juga diperintahkan  untuk mensosialisasikan Inpres No 06 Tahun 2020 tentang Peningkatan Disiplin dan Penegakan Hukum Protokol Kesehatan Dalam Pencegahan dan Pengendalian Corona Virus Disease 19.

“Kami tetap melaksanakan kewajiban kami dalam mengamankan kegiatan ibadah rutin umat Kristiani setiap hari minggu, sambil menyampaikan imbauan kepada jemaat gereja maupun warga masyarakat Kecamatan Gandusari untuk tetap mengikuti Protokol Kesehatan dengan menerapkan 3 M dalam setiap kegiatan guna mencegah penyebaran Virus Covid 19,” ujar AKP Sutrisno.

No More Posts Available.

No more pages to load.