Kapolsek Pogalan Bersama Anggotanya Hadiri Kegiatan Sholat Tasbih dan Sholat Istighotsah

by

Polres Trenggalek – Sebagai salah satu instansi pokok di wilayah Pogalan, Polsek Pogalan telah mendapatkan undangan untuk menghadiri acara yang diadakan masyarakat. Kehadiran Polsek Pogalan sangat diperlukan dan undangan tersebut harus dihadiri karena itu dianggap sebagai kehormatan sebagai instansi di wilayah Pogalan, Sabtu (01/07).
Di samping itu, demi kelancaran kegiatan yang diselenggarakan masyarakat, maka Polsek Pogalan akan segera turun tangan untuk membantu dalam pelaksanaan keamanan dan ketertiban. Keamanan sangat diperlukan, karena jika keamanan terjaga maka masyarakat bisa menikmati kegiatan dengan nyaman.
Acara tersebut adalah kegiatan sholat tasbih dan istighotsah dipimpin oleh KH.Arief Nahrowi yang dilaksanakan pada Sabtu 1 Juli 2017 pukul 19.00 wib hingga pukul 21.00 wib di masjid Nurul Huda Rt 07 Rw 03 Dusun Ngrayung Desa Ngadirenggo. Pada acara tersebut, Kapolsek Pogalan AKP Warjito, S.H. dan Bhabinkamtibmas Desa Ngadirenggo hadir sebagai tamu undangan serta beberapa personil dikerahkan untuk menjaga keamanan dan ketertiban selama acara berlangsung.
Kegiatan tersebut dihadiri oleh sekitar 200 orang terdiri dari Kapolsek Pogalan, Perangkat Desa, KH Muhasyim, KH. Arief Nahrowi, santri pondok pesantren, dan masyarakat sekitar. Usai pelaksanaan sholat tasbih dan istighotsah dilanjutkan doa dan yang terakhir pesta kembang api.
Selama pelaksanaan acara tersebut berlangsung dengan aman, tertib, dan lancar berkat bantuan personil Polsek Pogalan Polres Trenggalek dan Banser. Disaat pesta kembang api pun tidak ada kericuhan yang terjadi sehingga masyarakat bisa menikmati acara tersebut. Masyarakat disana juga mengucapkan banyak terima kasih atas bantuan penjagaan keamanan yang dilaksanakan oleh Polsek Pogalan dan Banser.
Kemaksimalan dalam bertugas menjadikan Polsek Pogalan berhasil dalam setiap melaksanakan tugas-tugasnya. Dengan demikian, masyarakat akan semakin mempercayai polisi untuk menjaga keamanan dan ketertiban.


Sumber : Polres Trenggalek

No More Posts Available.

No more pages to load.