Kurang Beberapa Hari Lagi, Kanit Binmas Intensifkan Latihan

by

Polres Trenggalek – Dalam menghadapi kegiatan Pocil (Polisi Cilik) yang akan dilaksanakan dalam waktu dekat, Aiptu Santoso meningkatkan dalam pembelajaran materi yang disampaikan mengingat waktu untuk latihan berkurang dengan adanya libur panjang lebaran. Mengenai kesiapan dari anak latihnya dia sudah percaya dan akan mampu bersaing dengan perwakilan dari kecamatan lainya, dalam perlombaan yang bakal digelar pada minggu kedua bulan ini.

“Saya sudah berkeyakinan atas kesiapan para anak latih polisi cilik, tinggal memantapkan materi latihan yang saya berikan. Mengenai materi lalu -lintas dan pelatihan dasar baris berbaris juga telah diberikan, perlu mengingatkan kembali dan tinggal memproyeksikan semangat mereka dalam kegiatan, ” Kata Aiptu Santoso Kanit Binmas Polsek Pule Polres Trenggalek saat dikonfirmasi di lokasi pelatihan.

Terlihat anak latih Aiptu Santoso mendengarkan instruksi yang diberikan dalam setiap materi yang diberikan, saat diadakan pengarahan terkait materi yang disampaikan, Rabu (5/7). Mereka dengan penuh perhatian mengikuti semua pelatihan yang diberikan untuk kesiapan menjelang hari pelaksanaan lomba, dengan perwakilan dari wilayah Pule menunjuk mereka dalam ajang lomba.

Program Polisi Cilik yang merupakan program unggulan, diharapkan tidak saja mampu memberikan pendidikaan nilai budi pekerti sejak dini melainkan lebih dari itu mempersiapkan anak-anak untuk menjadi pemimpin di masa depan. Yang berawal dari usia dini dalam membentuk karakter bangsa, melalui program yang digagas dari unit pendidikan yang bersinergitas dengan Polres Trenggalek.

Usia dini adalah masa perkembangan karakter fisik, mental dan spiritual anak mulai terbentuk. Pada usia dini inilah, karakter anak akan terbentuk dari hasil belajar dan menyerap dari perilaku kita sebagai orang tua dan dari lingkungan sekitarnya terutama keluarga. Pada usia ini perkembang mental berlangsung sangat cepat. Pada usia itu pula anak menjadi sangat sensitif dan peka mempelajari dan berlatih sesuatu yang dilihatnya, dirasakannya dan didengarkannya dari lingkungannya. Oleh karena itu, lingkungan yang positif akan membentuk karakter yang positif dan sukses. Mulailah membangun pendidikan karakter anak sejak usia dini, karenausia dini adalah usia emas. Dengan penanaman karakter yang displin akan membentuk anak bangsa yang mumpuni, mampu menjadikan indonesia yang gemilang kedepanya.

Dengan perlombaan yang dilakukan dan memilih perwakilan dari SD di wilayah Pule, yang sedang digodok dalam pelatihan sekarang ini. Dengan maksud mempersiapkan kader polisi kedepanya dari wilayah Pule yang tangguh dan mumpuni.


Sumber : Polres Trenggalek

No More Posts Available.

No more pages to load.