Bripka Agus : Wujudkan Kondusifitas Kamtibmas Melalui Segoro Amadeca

by

 

Polres Trenggalek – Desa merupakan lembaga pemerintahan yang paling bawah. Desa sebagai pilar kesejahteraan terbaik bagi warga, banyak sumber penghidupan yang potensial justru berasal dari bumi pedesaan sehingga desa harus benar – benar ditata, dikelola dan dijaga serta diperhatikan secara optimal dari segala bidang. Termasuk juga dibidang Keamanan Ketertiban Masyarkat (kamtibmas). Ujar Bripka Agus Mulyono, M.H. saat mengisi ceramah kamtibmas pada safari Jum’at di masjid At – Tauhid Dusun Kelandri, Desa Cakul, Kecamatan Dongko. Jum’at (07/07).

“Bukan suatu hal perkara yang mudah dalam menjaga stabilitas kamtibmas dengan pola satu Polisi mengampu satu Desa bahkan di wilayah lain sering kita jumpai satu Polisi mengampu dua desa atau bahkan dua Polisi mengampu satu desa, hal ini lumrah menyesuaikan tingkat kerawanan, jumlah penduduk dan luas wilayah”. Jelas Agus.

“Untuk mewujudkan situasi kondisi desa yang aman kondusif, diberikan kebebasan inovasi dan strategi yang tentunya tidak menyimpang atau bertentangan menurut cara dan ketentuan yang diatur dalam Undang – Undang. Segala upaya dilakukan dengan pertimbangan alasan baik dan benar, semata mata didedikasikan hanya untuk keamanan dan kenyamanan masyarakat”. Imbuh Agus.

Dihadapan Kepala Desa dan perangkat serta Jamaah Jum’at, Bripka Agus mengajak seluruh masyarakat untuk sama – sama bekerja dalam menjaga kondusifitas kamtibmas melalui tematik Segoro Amadeca yang artinya Semangat Gotong Royong Agawe Majuning Desa Cakul ( semangat gotong royong untuk Desa Cakul yang lebih maju ).

“Saya ingin Segoro Amadeca ini bukan hanya sebatas tematik yang tanpa arti. Namun lebih jauh diharapkan mampu menjadi bagian dari Kelompok Sadar Kamtibmas ( pokdarkamtibmas ) yang benar – benar melekat dalam sanubari setiap warga, menumbuh kembangkan semangat gotong royong, hidup rukun, meningkatkan kesadaran masyarakat dalam upaya cipta kondisi keamanan desa”. Harap Agus.

“Mari bergotong royong menuju Desa Cakul yang lebih baik”. Pungkas Agus.

(gusmul/tftt)


Sumber : Polres Trenggalek

No More Posts Available.

No more pages to load.