Bhabinkamtibmas Tunjukkan Rasa Empati Dengan Kegiatan Menjenguk Warga Yang Sakit

by


Polres Trenggalek – Sikap Peduli dan Militan ditunjukkan anggota Kepolisian Sektor Dongko sebagai wujud rasa empati kepada masyarakat.

Seperti yang dilakukan Polsek Dongko melalui Bhabinkamtibmas Desa Salamwates Bripka Roni Sigit Pamungkas saat menjenguk warga binaannya yang sedang sakit thypus dan sedang dirawat inap di Puskesmas Dongko yakni Sdri.Maryam,Pr, umur 40th alamat Rt.31 Rw.10 Dsn.Belang Ds.Salamwates. (12/07)

” Semakin kita dekat dan merasakan kesusahan atau penderitaan yang dialami orang lain, maka kita akan semakin mengerti dan menyadari betapa berartinya hidup” ucap Bripka Roni Sigit.

Sdr.Suparno selaku keluarga dari Sdri.Maryam mengucapkan terima kasih kepada Bripka Roni Sigit Pamungkas selaku Bhabinkamtibmas Desa Salamwates yang telah peduli dan bersimpati dengan keluarga kami yang kurang mampu dan mau menjenguk keluarga kami yang sedang sakit.

Dalam kesempatan terpisah Kapolsek Dongko AKP Tri Basuki,S.H. mengungkapkan kegiatan ini sebagaimana yang telah digencarkan oleh Kapolres Trenggalek AKBP DONNY ADITYAWARMAN,S.I.K.,M.Si melalui program P2S (Polisi Peduli Sesama) pungkasnya.


Sumber : Polres Trenggalek

No More Posts Available.

No more pages to load.