Kebersamaan Untuk Ciptakan Keamanan dan Ketertiban

by

Polres Trenggalek – Peringatan HUT Kemerdekaan Republik Indonesia yang ke 72 di Kecamatan Suruh perlu adanya persiapan yang matang dari panitia untuk merencanakan setiap kegiatan yang akan dilaksanakan diwilayah hukum Polsek Suruh Polres Trenggalek untuk terciptanya keamanan, ketertiban dan kelancaran terutama dalam pelaksanaan peringatan HUT Kemerdekaan RI diwilayah Kecamatan Suruh.

Pada siang ini (25/07) bertempat diruang pertemuan Kantor Kecamatan Suruh diadakan rapat koordinasi panitia pelaksana Peringatan hari besar nasional Kecamatan Suruh, dalam rapat koordinasi tersebut Kanit Sabhara Polsek Suruh Polres Trenggalek Aiptu Sumarji menyampaikan himbauan dan pesan pesan kamtibmas serta meminta untuk seluruh panitia lebih meningkatkan kepedulian dan kepekaan terhadap lingkungan masing masing.

“Mari kita bersama sama dan bahu membahu untuk menciptakan lingkungan yang aman dan kondusif diwilayah hukum Polsek Suruh Polres Trenggalek dengan kita meningkatkan kepekaan terhadap lingkungan sehingga kegiatan peringatan HUT Kemerdekaan dapat berjalan dengan aman dan lancar,” terang Aiptu Sumarji.

Ia menerangkan bahwa situasi saat ini menuntut kita semua untuk lebih meningkatkan kewaspadaan terhadap lingkungan agar kita dapat mengantisipasi serta mencegah perkembangan paham radikalisme dan terorisme yang mengatasnamakan agama serta peredaran narkoba terutama diwilayah hukum Polsek Suruh Polres Trenggalek, dengan kita meningkatkan kewaspadaan dan kepedulian terhadap lingkungan segala macam ancaman dan gangguan kamtibmas dapat diantisipasi sedini mungkin, “kita sebagai aparatur pemerintah harus bisa menjadi contoh didalam masyarakat untuk dapatnya mencegah berbagai macam gangguan kamtibmas,” pesannya.

Kapolsek Suruh AKP H Yasir WSD, SH saat dihubungi menjelaskan bahwasannya dalam menghadapi situasi kamtibmas seperti saat ini harus ada kerjasama dari semua pihak dan sebagai aparatur pemerintah harus mampu untuk menjadi panutan bagi warga masyarakat yang ada diwilayah hukum Polsek Suruh Polres Trenggalek sehingga segala macam gangguan kamtibmas dapat diantisipasi sedini mungkin sehingga tidak sampai meresahkan masyarakat.


Sumber : Halo

No More Posts Available.

No more pages to load.