Kesigapan Kanit Provost memberikan Pertolongan Peserta Lomba Gerak Jalan

by

Polres Trenggalek – Kanit Provost Polsek Kampak memberikan pertolongan kepada salah satu peserta gerak jalan yang pingsan saat melalui garis finish, Kamis(10/08).

Cuaca terik tidak menyurutkan semangat para generasi muda untuk mengisi kemerdekaan dengan hal-hal yang positif, seperti terlihat pada hari ini diadakan lomba gerak jalan tingkat SMP/MTs se-Kecamatan Kampak yang diikuti 40 peleton dalam rangka memperingati HUT Proklamasi kemerdekaan RI ke-72.

Kejadian tidak biasa terjadi pada peleton putri dari SMPN 1 Kampak saat memasuki garis finish terlihat ada seorang siswi yang berjalan sempoyongan hampir roboh, selanjutnya ditempat yang tidak jauh kanit Provost langsung menghampiri dan membopong siswi yang pingsan ke depan teras gedung serbaguna untuk diberikan pertolongan pertama. Dengan kesigapan Kanit Provost Polsek Kampak Aiptu Sulisno tersebut siswi yang pingsan dapat segera mendapat pertolongan medis.

“Walaupun cuaca cukup panas para peserta lomba masih semangat dalam mengikuti lomba gerak jalan, ada satu siswi yang pingsan karena kelelahan namun sudah mendapat pertolongan medis” ujar Kanit Provost Polsek Kampak Aiptu Sulisno.


Sumber : Halo

No More Posts Available.

No more pages to load.