Memantau Keberadaan Beras Premium Polsek Pule Lakukan Razia Pasar

by

Polres Trenggalek – Giat Razia dan pengecekan kebutuhan bahan pokok/pangan di Pasar Pahing Desa Pule langsung di pimpin oleh Waka Polsek Pule Polres Trenggalek Ipda Sanusi,SH melibatkan Kspkt Aiptu Muktar, Kanit Provos Imam Mansur, Kasi Humas Aiptu Suhadi dan Bripka Andik anggota Reskrim, Kamis,(10/8).

Kegiatan ini dilaksanakan dengan mendatangi beberapa kios yang ada di dalam pasar Pahing Pule, yang jualan kebutuhan bahan pangan khususnya beras dan garam dapur menginggat perkembangan situasi saat ini banyak beras premium oplosan yang beredar di masyarakat serta kelangkaan garam beryodium.

Hasil pengecekan di beberapa kios, salah satu kios milik Sriatun warga Desa Tanggaran Kecamatan Pule Kabupaten Trenggalek, tidak diketemukan adanya beras premium. Rata – rata beras yang dijual ini tidak bermerk, diperoleh dari distributor pengilingan padi milik Salim Gandusari Trenggalek.

Harganya masih stardar, misalnya beras super poles dengan harga Rp. 80.000/sak berat 10 kg, masalah garam dapur tidak ada kelangkaan masih tersedia dengan harga terjangkau serta garam dapur kemasan merk Segitiga Biru beryodium 30 – 80 ppm dengan harga Rp.2500/pak.

“Sampai saat ini harga kebutuhan pangan khususnya beras dan garam dapur, dilapangan masih stabil, hal tersebut kita ketahui setelah melakukan sampling beberapa kios di Pasar Pule.” Tutur Ipda Sanusi,SH Waka Polsek Pule Polres Trenggalek saat dilokasi.

Pangan merupakan kebutuhan dasar manusia yang memiliki dampak langsung untuk kelangsungan hidupnya. Guna mencukupi kebutuhan pangan, kwalitas bahan pangan dan stabilitas harga dipasaran harus tetap dijaga sesuai dengan kebijakan pemerintah.


Sumber : Polres Trenggalek

No More Posts Available.

No more pages to load.