Saling Hormat Menghormati Jaga Kerukunan Antar Perguruan

by

Polres Trenggalek – Keamanan dan ketertiban didalam masyarakat akan tercipta dengan adanya saling hormat menghormati dan saling pengertian diantara satu dengan yang lainnya, untuk menciptakan kerukunan antar kelompok pada pagi ini (10/08) Kanit Intelkam Polsek Suruh Polres Trenggalek Aiptu Suparno memberikan binluh dan pesan pesan kamtibmas kepada anggota IPSI Kera Sakti.

Dalam kesempatan tersebut Aiptu Suparno mengajak kepada seluruh anggota perguruan pencak silat kera sakti utamanya yang ada diwilayah hukum Polsek Suruh Polres Trenggalek untuk selalu menjaga kekompakan dan kerukunan sesama anggota perguruan dan dengan perguruan lainnya.

“Untuk terciptanya lingkungan yang aman dan tertib perlu adanya kesadaran dari masing masing individu untuk turut serta membangun toleransi diantara perguruan pencak silat, ilmu beladiri merupakan seni bela diri yang merupakan potensi positif manakala bisa dimanfaatkan untuk hal hal yang bertujuan kebaikan,” terang Aiptu Suparno.

Ia menjelaskan bahwasannya seluruh potensi dan komponen yang ada dimasyarakat termasuk perguruan pencak silat mempunyai kewajiban untuk menjaga keamanan dan ketertiban sehingga diantara perguruan pencak silat tidak boleh saling menghina atau menjelek jelekan supaya tidak terjadi benturan satu dengan yang lainnya dan diantara perguruan pencak silat harus bisa saling bahu membahu untuk menjaga kondusifitas kamtibmas diwilayah hukum Polsek Suruh Polres Trenggalek yang sudah terpelihara selama ini.

“Didalam lomba baris berbaris kali ini jaga selalu norma norma kesopanan serta jaga ketertiban dan keamanan tunjukkan bahwa perguruan silat Kera Sakti merupakan perguruan yang cinta damai,” pungkas Aiptu Suparno.


Sumber : Polres Trenggalek

No More Posts Available.

No more pages to load.