Bhabinkamtibmas Kembangan Pantau Persiapan Eksposisi Desa

by

Polres Trenggalek – Aiptu Joko Nurhadi Bhabinkamtibmas Desa Kembangan, Pule dalam mengecek persiapan kegiatan yang akan dilakukan pihak desa yang akan menggelar kegiatan hiburan desa yang berlokasi di lapangan Desa Kembangan, Selasa (22/8). Kegiatan ini menindak lanjuti dari pemberitahuan panitia desa dengan tiga pilarnya dan sudah dikirim melalui surat ke Polsek Pule Polres Trenggalek untuk keperluan ijinya.

Persipan dalam menjelang pelaksanaan kegiatan sudah adanya tanda -tanda dengan pemasangan salah satu tenda, yang dipersiapkan dalam pelaksanaan eksposisi. Salah satu tenda yang sedang di buat adalah milik Satar, salah satu warga Kembangan yang akan menjual dan mempromosikan barangnya nanti.

“kita amankan adanya stand eksposisi di Desa Kembangan yang akan masih di gelar, dengan selalu berkoordinasi dengan Kepala Desa, Babinsa yang ada dalam tiga pilar desa untuk mendukung kegiatan yang dilaksanakan, ” Kata Aiptu Joko Bhabinkamtibmas Desa Kembangan Polsek Pule Polres Trenggalek saat dikonfirmasi memberikan penjelasan.

Selain kegiatan cek persiapan kegiatan, penyampaian pesan Kamtibmas juga diberikan dalam menghindari peredaran uang palsu. Situasi mendekati lebaran Idhul Qurban, masyarakat disibukan dengan jual beli hewan Qurban. Dalam menyikapi setiap transaksi dengan menggunakan uang, dalam transaksi harus di jaga kewaspadaan dengan cara dilihat di trawang dan diraba bila transaksi uang.


Sumber : Halo

No More Posts Available.

No more pages to load.