Peduli Terhadap Generasi Muda Kapolsek Pogalan Membina Anak Punk

by

Polres Trenggalek – Polsek Pogalan Polisi memiliki tugas dalam mendidik warga yang beretika buruk yang mana dapat mengganggu situasi dan kondisi kamtibmas. Dalam perwujudannya, polisi akan semaksimal mungkin dalam menjaga situasi dan kondisi kamtibmas agar tetap aman dan kondosif. Senin (21/08).

Tugas tersebut telah dilaksanakan oleh personil Polsek Pogalan di pimpin langsung olek Kapolsek Pogalan Akp Warjito., S.H. bersama 3 anggotanya pada hari senin tanggal 21 Agustus 2017 pukul 22.00 Wib. Disaat melaksanakan patroli di perempatan Kedunglurah mendapati 3 anak punk yang sedang mengamen di perempatan Kedunglurah Kapolsek Pogalan beserta 3 anggotanya dengan cepat menghampiri 3 anak punk tersebut dan menepi di depan pertokoan untuk membawanya ke Polsek Pogalan. Adapun identitas anak Punk yaitu Satria Ervan Bobi Pradana (16 Thn) warga Desa Brebek Kabupaten Nganjuk, Fiki Reva Ervina (16 Thn) warga Desa Besuki Kecamatan Sambit Kabupaten Ponorogo, Agung Setyabudi (28 Thn) warga Kelurahan Bago Kec/Kab Tulungagung.

Pembinaan yang diberikan sangat mendidik agar anak punk tersebut sadar bahwa apa yang menjadi kepribadian mulai dari mental, sikap, dan tingkah lakunya itu salah dan meresahkan warga.

Pada dasarnya pembinaan yang diberikan bertujuan agar pemuda tersebut mau berusaha untuk mencari pekerjaan yang lebih baik dan agar merubah penampilannya. Dan sebagai salah satu personil polisi sektor Pogalan sangat menginginkan ketentraman di lingkungan masyarakat dan tidak terganggu.

Ketiga anak punk tersebut telah mendengarkan apa yang dikatakan Kapolsek Pogalan Akp Warjito.S.H. dan selanjutnya ke 3 anak Punk tersebut di serahkan ke Polres Trenggalek intuk diadakan pembinaan lebih lanjut.

Entah bagaimanapun nantinya, Polsek Pogalan Polres Trenggalek berharap semoga nasehat-nasehat yang disampaikan benar-benar dipikirkan dan segera diterapkan. Serta berharap agar 3 anak punk tersebut menjadi sosok yang bisa dibanggakan negara dengan menjadi penerus bangsa yang mandiri, tanggung jawab, dan berakhlak mulia serta tidak meresahkan masyarakat.


Sumber : Polres Trenggalek

No More Posts Available.

No more pages to load.