Kegiatan Sholat Dhuha Di Lanjutkan Bonrohtal Oleh Kapolsek Pogalan

by

Polres Trenggalek – Polsek Pogalan selain berupaya untuk menjaga keamanan dan ketertiban di lingkungan masyarakat, ternyata di balik semua itu Polsek Pogalan tetap menjaga ketaqwaannya terhadap Tuhan Yang Maha Esa Polsek Pogalan tidak akan meninggalkan kewajibannya sebagai seorang muslim, merelakan waktunya untuk sholat dan sedikit mengambil waktu tugasnya. Kamis (24/08).

Hal tersebut tidak menjadi hambatan dalam melaksanakan tugas sehari – hari . justru merupakan hal yang terpuji dan perlu dicontoh. Di sisi lain Polsek Pogalan memang disibukkan dengan pekerjaannya di bulan Agustus ini tetapi Polsek Pogalan tetap menjalankan kewajibannya sebagai seorang muslim dan rasa syukur atas kesehatan. kenikmatan dan rizki yang telah diberikannya.

Sebagai bentuk rasa syukur tersebut. Polsek Pogalan melaksanakan kegiatan rutin Sholat Dhuha pada setiap hari Kamis pukul 08.00 Wib. Pada kali ini Sholat Dhuha di Polsek Pogalan Polres Trenggalek dipimpin langsung oleh Kapolsek Pogalan Akp Warjito,S.H. sebagai Imam.

Kegiatan tersebut diikuti oleh semua anggota Polsek Pogalan. Setelah Sholat dhuha selesai, anggota melaksanakan Binrohtal sebagai Kapolsek. Akp Warjito,S.H. memberikan ilmu keagamaan dan pengarahan tentang hidup bermasyarakat. Selain itu juga mengingatkan kepada setiap anggota Polsek Pogalan jangan lupa untuk dalam menjalankan ibadah sholat. Walaupun dalam keadaan sibuk, harus berusaha meluangkan waktu untuk sholat, selain itu berbuatlah baik, saling menghormati dan menghargai orang lain dan tidak kalah pentingnya lagi sisihkanlah sedikit hartamu untuk bersedekah.

Dengan demikian, tugas-tugas yang dilaksanakan sebagai abdi negara akan berjalan dengan lancar karena diberi dukungan dan dorongan kekuatan ibadah sholat. dan bersedekah. Allah akan selalu mempermudahkan jalan orang-orang yang bertaqwa kepada-Nya. Maka dari itu, Polsek Pogalan Polres Trenggalek tidak pernah meninggalkan sholatnya dan bersedekah (membantu warganya yang membutuhkan).


Sumber : Halo

No More Posts Available.

No more pages to load.