Anggota Polsek Karangan Melaksanakan Safari Kamtibmas

by

Polres Trenggalek –  Guna terciptanya situasi kamtibmas wilayah yang kondusif, Kapolsek Karangan  membuat program yaitu Safari Kamtibmas yang merupakan salah satu media pendekatan dan informasi kepada masyarakat di wilayah hukum Polsek Karangan Polres  Trenggalek,Rabu (30/08)

Adapun kegiatannya berupa patroli dan menyambangi wilayah serta bertatap muka dengan perangkat  Desa dan warga masyarakat dan untuk mengenal lebih dekat dengan masyarakat khususnya masyarakat yang tinggal di pedesaan.

Melalui kegiatan safari kamtibmas ini anggota polsek dapat mengetahui situasi wilayah secara langsung. Disamping juga merupakan upaya preventif / pencegahan akan terjadinya gangguan kamtibmas. Sehingga dengan  kegiatan ini pula akan menciptakan situasi yang kondusif .

 Petugas Patroli Polsek Karangan Bripka Sukarmun disela-sela melaksanakan kegiatan safari kamtibmas kali ini menyampaikan kepada perangkat  desa dan warga bahwa situasi wilayah selama ini kondusif. Namun warga senantiasa dihimbau untuk tetap waspada karena diwilayah masih sering  terjadi  seperti  pencurian, curanmor, penipuan dll. Salah satu kegiatan yang dapat dilakukan oleh warga yaitu dengan pam swakarsa  berupa  siskamling. Siskamling perlu digiatkan  dan diaktifkan kembali.

“Untuk itu marilah kita bersatu guna menciptakan situasi yang kondusif ,tentram,aman dan damai.serta jalinan silaturahmi antara kepolisian dan Warga Masyarakat akan selalu terjalin” ajak Petugas  Patroli  Bripka Sukarmun.


Sumber : Polres Trenggalek

No More Posts Available.

No more pages to load.