Hilangkan Tabiat Premanisme, Polisi Galang Dan Bina Pemuda Saat Patroli

by

Polres Trenggalek – Pemeliharaan situasi dan kondisi keamanan wilayah secara konsisten dipertahankan dalam keadaan komdosif oleh aparatur Kepolisian. Ditengah geliat liburan panjang sabtu minggu antisipasi imbangan cipta kondisi Polsek Munjungan Polres Trenggalek terus ditingkatkan

Unit Patroli Sabhara dipimpin langsung Aiptu Sudarwani kanit Sabhara Polsek Munjungan Polres Trenggalek dengan sasaran titik-titik daerah rawan, tak terkecuali kawasan Pantai Blado Munjungan. Sekelompok pemuda yang lagi cangkruk di warung pesisir tak luput dari pantaun petugas polisi patroli. Aiptu Suwito yang saat itu, sabtu 3/9/17 ikut dalam team patroli lantas dekati dan sampaikan pesan kamtibmas pada kelompok pemuda tersebut. “Ayo mas kita jaga bersama lokasi pantai, jangan sampai muncul perilaku seperti premanisme disini agar wisatawan nyaman” ujar Aiptu Suwito.

Dampak negatif dari berbagai media kadang terlahir budaya adopsi atau meniru tanpa ada filter dampak baik buruknya. Perilaku ala preman sering muncul dikalangan kaum muda, kadang hanya sebatas terobsesi pada figur tertentu di dunia maya. (red/is)


Sumber : Polres Trenggalek

No More Posts Available.

No more pages to load.