Kapolsek Kampak Cek Pengerjaan Proyek Pemasangan Pipa yang bisa Minumbulkan Kerawanan

by

Polres Trenggalek – Kapolsek Kampak Polres Trenggalek Iptu Anwar, S.H bersama anggota patroli melaksanakan pengecekan proyek pengerjaan pipa di sepanjang jalan desa Bogoran Kecamatan Kampak yang bisa menimbulkan kerawanan, Sabtu(09/09).

Setiap potensi gangguan kamtibmas merupakan tantangan bagi anggota Polri untuk diatensi dan diantisipasi agar tidak menjadi gangguan kamtibmas yang bisa menimbulkan keresahan di masyarakat.

Senada dengan hal diatas, demi merespon  berita di media sosial terkait proyek pemasangan pipa air yang diduga berpotensi mengganggu pengguna jalan sehingga menimbulkan keluhan dari para warga, Kapolsek Kampak Iptu Anwar,SH bersama Bhabinkamtibmas Desa Bogoran  Aipda Edy Sarwoko turun langsung ke lokasi pengerjaan proyek dan bertemu dengan pelaksana lapangan proyek. Pada kesempatan tersebut Kapolsek Kampak menyampaikan himbauan kepada pelaksana proyek agar melaksanakan pengerjaan sesuai prosedur, meminta agar meminimalisir adanya potensi gangguan serta harus memperhatikan keselamatan pengguna jalan yang lewat di jalur tersebut.

“ Karena proyek pemasangan pipa tepat di tepi jalan protocol bisa berpotensi menimbulkan gangguan kamtibmas, oleh karena itu kami bersama Bhabinkamtibmas memberikan arahan kepada pelaksana proyek agar bekerja efektif dan memperhatikan keselamatan pengguna jalan yang lain” ungkap Kapolsek Kampak Polres Trenggalek.


Sumber : Halo

No More Posts Available.

No more pages to load.