Smart Reading Polres Trenggalek, Cara Tepat Membaca Cerdas

by

Polres Trenggalek – Satbinmas Polres Trenggalek bekerjasama dengan Kemenag Trenggalek menggelar pelatihan Smart Reading bertempat di aula MTsN Model Trenggalek dan diikuti oleh sekitar 110 siswa sekolah  se – Kabupaten Trenggalek dengan mengundang nara sumber yang berkompeten dibidangnya yakni Kabagbinops Ditbinmas Polda Jatim AKBP Dody Eko Wijayanto, S.H.,M.Hum., dan pimpinan PT Gema Ihsan Cerdas Toha Maksun. Minggu (17/9).

Metode membaca cerdas tidak lahir dan muncul begitu saja. Metode baca cerdas ini lahir dari penelitian yang dilakukan oleh sang penemu Toha Maksun yang tak lain merupakan pimpinan PT Gema Ihsan Cerdas yang juga menjadi nara sumber pada pelaksanaan smart reading kali ini untuk  berbagi  keahliannya untuk meningkatkan membaca secara cerdas dan cepat dengan berbagai trik yang menyenangkan. Peserta tampak antusias karena ternyata kemampuan membaca cerdas dan cepat bukan hal yang sulit dikuasai asalkan asalkan dilatih dengan tehnik yang tepat.

Seperti diketahui Smart reading ini merupakan sebuah tehnik membaca yang 30 kali cepat serta pemahamannya bisa meningkat 400 persen dibanding dengan membaca biasa. Membaca paling lama 10 menit anak – anak jadi rajin membaca buku pelajaran karena waktunya tidak panjang. Meskipuni demikian mereka sudah memahami isi buku tersebut secara keseluruhan.

“Permasalahan yang kerap dialami siswa adalah mudah lupa. Kemaren membaca hari ini lupa. Dengan metode smart reading siswa jadi anti lupa. Sebab smart reading melibatkan kinerja otak secara keseluruhan . Ibarat memotret, titik koma juga akan terbaca”, ucap penemu smart reading ini menjelaskan.

Dirinya mengaku diawali dari MTsN Model Trenggalek inilah diharapkan bisa menjadi pelopor bagi Kabupaten lain untuk menerapkan Smart Reading ini.

“Pelatihan Smart Reading ini juga didukung oleh pihak Polres Trenggalek melalui Satbinmas Polres Trenggalek dalam rangka Program Polisi Peduli Pendidikan yang bersinergi  dengan Sekolah, Dinas Pendidikan dan Kemenag”, tambahnya.

Sama persepsinya dengan yang diutarakan oleh Kabagbinops Ditbinmas Polda Jatim AKBP Dody Eko Wijayanto, S.H.,M.Hum, mulai berkembangnya gerakan literasi di daerah saat ini, tentu akan mempermudah penyebaran virus literasi dan meningkatkan minat baca masyarakat.

“Saya sangat mengapresiasi dengan pelaksanaan Smart Reading yang di gelar di kota Trenggalek ini, untuk itu saya berharap pelaksanaan program seperti ini terus berjejaring ke daerah – daerah Kabupaten/Kota lain”, ujar AKBP Dody  saat di konfirmasi setelah mengisi materi Smart Reading.

Sementara Kasat Binmas Polres Trenggalek AKP Suyono, S.H.,M.Hum., selaku koordinator dari pelaksanaan Smart Reading mengatakan bahwa sebelum pelaksanaan smart reading hari ini pihaknya sebelumnya telah menggelar sosialisasi yang bertajuk “Belajar melalui Smart Reading Menuju Negara Literasi”  yang juga mengundang Kabag Binopnal Polda Jatim AKBP Dody Eko Wijayanto, S.H.,M.Hum., sebagai nara sumber diikuti peserta para Kepala Sekolah/Instansi terkait se- Kabupaten Trenggalek yang merupakan perwujudan Program Polisi Peduli Pendidikan pada bulan lalu.

“Pelaksanaan Smart Reading hari ini difokuskan bagi pelajar sekolah, berharap dengan kegiatan seperti ini minat baca dikalangan pelajar akan terus berkembang”, ujarnya

AKP Suyono  menyatakan, smart reading merupakan salah satu solusi untuk meningkatkan literasi siswa. Tak bisa dipungkiri siswa kerap enggan diajak membaca dan tak mau belajar. Pengaruh televisi, game online, dan gadged terkadang lebih kuat bahkan melemahkan daya pikir siswa.

“Kami tidak mau berprasah diri, Satbinmas Polres Trenggalek bekerja sama dengan Kemenag Trenggalek berinisiatif menggelar pelatihan Smart Reading bagi para siswa yang berkeinginan mencoba mendapatkan tips – tips dan tentunys ilmu ysng bermanfaat dari nara sumber yang berpengalaman tantang membaca cerdas dalam memahami isi buku secara cepat”, ujarnya. (dev).

 

 

 


Sumber : Polres Trenggalek

No More Posts Available.

No more pages to load.