Kapolsek Panggul Hadiri Sosialisasi Rencana Pembangunan Pasar

by

Polres Trenggalek – Mimpi masyarakat Kecamatan Panggul untuk mempunyai tempat jual beli atau Pasar modern kelihatanya segera terwujud. Bertempat di Balai Rakyat Kecamatan Panggul dilaksanakan Sosialisasi Rencana Pembangunan Pasar Wonocoyo Kec. Panggul Kab.Trenggalek, Rabu (13/09).

Hadir dalam kegiatan ini :
1. Bpk. Edif Hayunan Siswanto (Camat Panggul)
2. Kapten Inf Wawan Irianto (Danramil Panggul)
3. AKP Suprapto (Kapolsek Panggul)
4. Bpk. Nonot TPK Kab. Trenggalek
5. Bpk. Abdul Aziz kabid Perdagangan Kab. Trenggalek
6. Bpk. Slamet PPTK Kab. Trenggalek
7. Bpk. Didik Kunwrihardi Kepala Desa Wonocoyo
8. Perwakilan pedagang 40 orang

Susunan acara
1.Pembukaan.

2. Sambutan Camat Panggul
– mengucapkan banyak terima kasih kepada seluruh undangan yang hadir pada kegiatan ini
– Panggul merupakan wilayah yang dilalui 2 jalur Nasional yaitu Panggul Trenggalek dan Panggul Munjungan
– dengan adanya pembangunan panggul nantinya akan menjadi pusat dagang dan jasa
– pasar nantinya identik dengan sampah, untuk itu kami berharap nantinya adanya pengolahan sampah supaya bermanfaat

3. Sambutan Kabid Perdangan Bpk. Aziz
– terima kasih kepada Bpk. Muspika dan seluruh undangan yang hair pada kegiatan ini
– mudahan mudahan setelah adanya pembangunan wajah pasar Panggul akan berubah
– untuk lebih jelas secara detail rencana pembangunan nanti disampaikan oleh konsultan

4. Sambutan PPTK Bpk. Slamet
– kios yang menghadap ke utara nantinya akan dibongkar dan dibangun dengan ukuran 2 x 2 m sebanyak 11      kios
– nanti pasar akan dilengkapi dengan Toilet, Mushola, klinik, ruang menyusui, tempat pemotongan ayam
– pasar ini adalah bantuan dari Pemerintah maka pekerjaan harus sesuai dengan gambar dan tidak bisa             dirubah
– pembangunan akan dilaksanakan pada tanggal 27 September 2017 untuk itu kami mohon bantuannya             sebelum tanggal tsb harus sudah dibersihkan

5. Sambutan Kepala Desa Wonocoyo.
– Untuk relokasi pasar yang di tempatkan di Bekas Kec lama dan Impres perlu adanya surfei dulu di tempat tersebut dari Kopindag dari Kab Trenggalek.
– Dan tanah yg di gunakan relokasi adalah tanah Desa perlu adanya MOU dengan Pemerintah Desa Wonocoyo.

6. Sambutan Danramil Panggul.
– Semoga dengan adanya relokasi pasar panggul untuk masyarkat pedagang bisa menerima.

7.Sambutan Kapolsek Panggul.
– Untuk para pedagang waspada dengan peredaran uang palsu dan glandangan.
– Dan waspada kepada pedagang yg belum kita kenal mengingat banyak modus penipuan.
– Saya Kapolsek panggul menghimbahu kepada seluruh pedagang bila menjumpai orang yg gerak geriknya di pasar mencurigakan segera menghubungi Polsek Panggul.

Semoga dengan nantinya di kembangakan pembangunan pasar ini dapat meningkatkan perekonomian masyarakat khusus nya warga kec.Panggul dan Selama Kegiatan berjalan dengan lancar, tertib dan Kondusif.(dkzld)


Sumber : Halo

No More Posts Available.

No more pages to load.