Patroli Jam Rawan Guna Antisipasi Gangguan Kamtibmas Menjelang Pagi

by

Polres Trenggalek – Anggota Polsek Karangan Polres Trenggalek Brika Sudji dan Brigadir Agus R melaksanakan giat Patroli di jam-jam antara jam 01.00 Wib sampai jam 05.00 di wilayah hukum Polsek Karangan guna cegah 3 C (Curat,Curas maupun Curanmor) saat menjelang pagi,Kamis (21/09).

Guna antisipasi gangguan Kamtibmas menjelang pagi hari, 2 personil yang dipimpin oleh Ka Spkt Aiptu Maryakup bersama anggotanya melaksanakan giat Patroli menjelang pagi, dan menyempatkan bergabung dengan jamaah di Masjid Al ma’un desa karangan untuk melakukan Sholat Subuh berjamaah, dilanjutkan Patroli dengan sasaran SPBU, swalayan , pemukiman penduduk, tempat keramaian seperti pasar subuh  dan perbankan yang berada di wilayah hukum Polsek  Karangan , agar situasi tetap kondusif.

Semoga dengan adanya giat Patroli menjelang Pagi selain dapat mencegah niat pelaku kejahatan di wilayah hukum Polsek  Karangan , untuk memberikan rasa aman dan nyaman saat istirahat dan masyarakat dapat merasakan kehadiran anggota polri ditengah-tengah mereka .

Kapolsek Karangan AKP Sutrisno.S.H.mengatakan “patroli menjelang pagi yang dilakukan anggota Polsek Karangan merupakan giat Terobosan Inovatif yang harus terus di tingkatkan hingga ke pelosok Desa khususnya wilayah hukum Polsek Karangan untuk memberikan rasa aman dan nyaman kepada  masyarakat  terkait adanya tindak kejahatan di jam-jam rawan menjelang subuh”ungkapnya.

 


Sumber : Halo

No More Posts Available.

No more pages to load.