Kapolsek Pogalan Hadiri Kegiatan Pentahapan Pilkades Ngadirenggo

by

Polres Trenggalek – Telah dilaksanakan kegiatan pentahapan pemilihan Kepala Desa Ngadirenggo Pogalan pada hari Senin tanggal 23 Oktober 2017 mulai pukul 09.30 s/d 11.00 wib bertempat di pendopo balai Desa Ngadirenggo Kecamatan Pogalan, Senin (23/10).

Pentahapan kegiatan pemilihan kepala desa ini meliputi pertama yaitu pengundian nomer urut calon Kepala Desa, kedua kesepakatan panitia dengan calon Kepala Desa, dan terakhir penetapan dan pengesahan DPT.

Dalam pemilihan Kepala Desa Ngadirenggo ini dihadiri oleh 50 orang yaitu Muspika Pogalan, Pjs. Kades Ngadirenggo, Ketua BPD ngadirenggo dan anggota, Perangkat Desa Ngadirenggo, Ketua panitia dan seluruh seksi, calon Kades Mulyanto (incumbent) dan Wibi Firman Herdiwibisono, dan pendamping/pendukung calon Kades.

Adapun rangkaian acaranya yaitu pembukaan, menyanyikan lagu Indonesia Raya, sambutan Ketua Panitia, pengundian nomor urut dengan (No urut 1 : Mulyanto dan No urut 2 : Firman Herdiwibisono), penanda tanganan berita acara nomer urut calon Kepala Desa Ngadirenggo, pembacaan dan penanda tanganan kesepakatan panitia dengan calon Kepala Desa, pembacaan pengesahan daftar pemilih tetap dalam pilkades Ngadirenggo adapun jumlah DPT adalah 5.545, sambutan Pjs. Kades Ngadirenggo.

Dan dilanjut dengan sambutan Camat Pogalan dengan inti pertama dalam pelaksanaan pilkades panitia harus teliti termasuk dalam hal penetuan DPT, kesepakatan bersama dan pengundian nomer urut termasuk dalam hal mekanisme kampanye. Kedua, sebelum pelaksanaan kampanye, agar panitia mengumpulkan calon Kades untuk membuat kesepakatan bersama. Ketiga, aparatur pemerintah desa harus netral termasuk Perangkat Desa, BPD terutama seluruh personil panitia pilkades. Keempat, dalam pelaksanaan tidak boleh ada kampanye hitam, serahkan kepada masyarakat untuk menentukan pilihanya sesuai hati nurani. Terakhir adalah seluruh elemen masyarakat harus bersama-sama menjaga keamanan dan ketentraman masyarakat terutama perangkat Desa Ngadirenggo harus aktif.

Usai sambutan Camat Pogalan kemudian dilanjutkan dengan sambutan Kapolsek Pogalan AKP Warjito, S.H. dengan inti yaitu pertama, pemilihan apapun bentuknya tentunya ada perbedaan dan konsekuensinya yaitu adanya perbedaan yang menang dan kalah, untuk itu diharapkan kejujuran dan kearifan dari para calon Kepala Desa. Kedua, kalau terpilih jangan merayakan secara berlebihan karena sesuatu yang berlebihan akan tidak baik dan menimbulkan efek yang tidak baik juga. Ketiga, diharapkan agar panitia pilkades netral termasuk BPD dan perangkat Desa Ngadirenggo. Keempat, harapan semoga jalannya pemilihan Kepala Desa Ngadirenggo berjalan aman, tentram, dan masyarakat terus menjaga kerukunan. Terakhir, himbauan kepada masyarakat agar memilih Kepala Desa yang benar-benar sanggup dengan niatan untuk memimpin Desa Ngadirenggo sehingga pilih yang bertanggung jawab, adil, berjiwa kesatria, bijaksana, ramah, dan tanggap.

Setelah sambutan dari Kapolsek Pogalan, kemudian juga disampaikan sambutan dari Danramil Pogalan yang isinya
pesta demokrasi adalah kegiatan rutin mari kita sambut dengan gembira jangan menimbulkan perpecahan dan permusuhan sehingga tercipta situasi damai, aman dan tentram. Siapapun yg terpilih adalah takdir Allah untuk itu para calon harus legowo menerima hasil pilkades Rangkaian acara terakhir adalah penutupan dan doa.

Seluruh kegiatan berlangsung dengan lancar, tertib, dan aman terkendali. Kapolsek Pogalan berharap semoga Desa Ngadirenggo memiliki pemimpin yang baik yang bisa mengatasi masalah dan mengembangkan kualitas Desa Ngadirenggo. Serta berharap agar usainya kegiatan Pilkades ini tidak ada pertikaian atupun semacamnya yang berkaitan dengan pemilihan ini.


Sumber : Polres Trenggalek

No More Posts Available.

No more pages to load.