Kapolsek Gandusari Arahkan Para Pemuda Perguruan Silat Garuda Loncat

by

Polres Trenggalek – Kapolsek Gandusari Polres Trenggalek AKP Rohadi S.H, beserta 8 anggota telah menghadiri kegiatan ujian kenaikan tingkat (UKT) Prapta siswa Porsigal (Pendidikan Olahraga Silat Garuda Loncat) yang bertempat di halaman rumah saudara Mansur rt.52 rw.16 Dusun Gumelar Desa Gandusari, Kecamatan Gandusari, Trenggalek, sabtu, (27/01/2018).

Hadir pada kegiatan tersebut adalah Kapolsek Gandusari, Wakapolsek para Kanit, anggota Bhabinkamtibmas dan babinsa Desa Gandusari, Ketua Cabang Porsigal Trenggalek saudara Marsudi, Ketua Ranting Porsigal Kecamatan Gandusari saudara Ali Asmungi, Pengurus Ranting Porsigal Kecamatan Gandusari, pelatih atau anggota Porsigal yang senior, kemudian siswa yang di tes 45 orang yang berasal dari Kecamatan Gandusari 9 orang, dari Kecamatan Pule 10 orang dan dari Kecamatan Pogalan 26 orang, untuk jumlah keseluruhnya kurang lebih 200 orang.

Sambutan Ketua Ranting perguruan silat garuda loncat Gandusari saudara Ali asmungi sebagai berikut menpucapkan salam dan penghormatan. Mengucapkan terimakasih kepada para undangan atas kehadiran dalam acara UKT (ujian kenajikan tingkat) di wilayah Kecamatan Gandusari. Porsigal adalah berawal dari Silat Sentono (silat keluarga) almarhum mbah Hasan Witono pada jaman Pangeran Diponegoro, yang bertujuan menjaga negara Republik Indonesia. Di Jatim pusat Porsigal ada di Desa Kerjen Kecamatan Srengat Kabupaten Blitar. Porsigal sudah di akui oleh IPSI dan mempunyai AD/ART serta berbadan hukum. Dalam melaksanakan latihan Porsigal harus berjamaah, tidak di benarkan latihan sendiri sendiri.

Sambutan Ketua Cabang Porsigal Trenggalek saudara Marsudi sebagai berikut mengucapkan salam dan penghormatan berpesan kepada santri Porsigal harus mempertebal keyakinan kepada Alloh Swt. Berpesan kepada santri Porsigal agar mengutamakan akhlakul karimah. Menghimbau kepada santri Porsigal bila akan bepergian atau melakukan sesuatu berwudhu terlebih dulu agar lancar tidak ada gangguan. Berpesan apabila ada santri Porsigal yg berkelahi meskipun benar akan tetap di anggap salah.

Sambutan Kapolsek Gandusari sebagai berikut mengucapkan salam dan penghormatan serta perkenalan. Mengucapkan selamat kepada siswa Porsigal yang melaksanakan UKT (ujian kenaikan tingkat). Kemudian menyampaikan sosialisasi penerimaan anggota Polri. Menyampaikan bahwa Polres Trenggalek mengajak calon yang akan mengikuti seleksi sebagai anggota Polri untuk dilatih agar pada pelaksanaan tidak menemui kesulitan dan bisa maksimal dalam persiapanya.

Selanjutnya menyampaikan tentang Pilkada sebagai berikut “menghadapi Pilkada di mohon agar anggota Porsigal bisa menjaga ketertiban, menjaga kerukunan dan persatuan meskipun berbeda pilihan. Berpesan kepada anggota Porsigal bisa menjadi contoh dan tauladan perguruan silat lainya, tidak mudah terprovokasi. Kemudian menyampaikan sehubungan situasi cuaca yang tidak menentu, curah hujan tinggi agar waspada terhadap bencana tanah longsor dan banjir. Kemudian agar antisipasi dan waspada terhadap terjadinya tindak kejahatan pencurian sepeda motor dan penipuan melalui medsos maupun dengan modus gendam. Kemudian supaya tertib berlalulintas demi keselamatan bersama” ujar AKP Rohadi Kapolsek Gandusari.


Sumber : Polres Trenggalek

No More Posts Available.

No more pages to load.