Tingkatkan Patroli Dialogis Untuk Ciptakan Kebersamaan Dan Sinergitas

by

Polres Trenggalek – Guna untuk memberikan rasa aman dan nyaman pada warga masyarakat anggota Polsek Suruh Polres Trenggalek selalu meningkatkan dan melakukan patroli serta sambang dan dialogis dengan warga masyarakat.

Seperti pada malam ini Senin (29/01) tiga personil Polsek Suruh Polres Trenggalek yang dipimpin oleh Ps Kanit Sabhara Aiptu Sumarji melaksanakan kegiatan Patroli harkamtibmas serta sambang dan dialogis dengan warga desa Puru sebagai upaya untuk menjaga situasi keamanan dan ketertiban didalam masyarakat.

Pada kesempatan tersebut dialogis tersebut Kanit Sabhara Polsek Suruh Polres Trenggalek Aiptu Sumarji bersama dengan anggota juga memberikan himbauan serta sampaikan pesan pesan Kamtibmas secara humanis kepada warga masyarakat dan juga menghimbau kepada warga masyarakat yang menggunakan sepeda motor untuk selalu mematuhi peraturan lalulintas guna terciptanya keselamatan bersama serta saat memarkir kendaraan harus lebih hati hati agar tidak mudah untuk diambil para pelaku tindak kejahatan.

“Patroli dan sambang desa serta mengadakan dialogis seperti yang kita lakukan oleh Polsek Suruh Polres Trenggalek ini sangat besar sekali manfaat karena selain bisa untuk sebagai sarana menyampaikan hombauan dan pesan pesan kamtibmas, kegiatan seperti ini sekaligus untuk memberikan rasa aman kepada masyarakat dan juga bisa untuk menyerap berbagai informasi yang sedang berkembang didalam masyarakat terutama yang menyangkut kamtibmas,” ungkap Aiptu Sumarji.

Lebih lanjut ia menjelaskan bahwasannya tujuan dari dilaksanakannya Patroli secara intensif dan berkesimbungan ini dalam rangka menjaga kondusifitas kamtibmas diwilayah hukum Polsek Suruh Polres Trenggalek serta dapat untuk mewaspadai berbagai ancaman ataupun gangguan keamanan dalam rangka terwujudnya situasi yang kondusif.

“Jajaran Polsek Suruh Polres Trenggalek akan terus berupaya memberikan rasa aman dengan melaksanakan Patroli secara intensif baik pagi, siang dan malam hari serta akan terus menyampaikan himbauan dan pesan pesan kamtibmas secara langsung kepada warga masyarakat dan mendorong warga masyarakat untuk lebih dapat menjadikan polisi bagi dirinya sendiri dan lingkungannya masing masing serta dengan adanya patroli dialogis, pelaksanaan tugas sebagai pelindung, pengayom dan pelayan masyarakat dapat lebih dirasakan oleh warga masyarakat,” pungkas Aiptu Sumarji.


Sumber : Halo

No More Posts Available.

No more pages to load.