Aiptu Lateni : Kenapa Tidak Memakai Helm, Apa Sudah Kuat Benar Kepala Anda?

by

Polres Trenggalek – Ucap salah satu personel Polsek Pule Polres Trenggalek Aiptu Lateni pada saat menghentikan kendaraan bermotor yang dikendarai warga Jombok dengan tidak memakainya perlengkapan dalam berkendara semisal helm, ketika melakukan kebiasaan rutin Pos Pagi disimpang lima Kasrepan Rabu ( 31/01 ).   KSPKT ini sangat perhatian terutama pada pemakai helm saat  berkendara, karena perlunya sebagai pelindung kepala bila terjadi benturan yang tidak diinginkan dari kejadian kecelakaan.

 

 

” Helm itu ada fungsinya, bukan memperberat kepala  bila berkendara sepeda motor. Coba bila terjadi kecelakaan dengan adanya benturan langsung dengan aspal bagaimana jadinya bila tidak ada perlindungan seperti helm yang digunakan? ” tanya personel Polsek Pule Polres Trenggalek Aiptu Lateni pada saat menghentikan kendaraan bermotor salah satu warga.

 

 

Semua aturan yang telah dikeluarkan pemerintah, tentunya tujuanya sama dalam melindungi dan memperhatikan keselamatan warganya. Munculnya undang-undang lalu lintas begitu juga, dalam konsekuensinya bila diterapkan dalam berkendara juga tujuanya sama, melindungi keselamatan Saat dijalan raya. Polisi hanya sebagai subyek hukum dalam melakukan penindakan dari aturan yang sudah ada terutama mengenai aturan berlalu -lintas.

 

 

Dari permasalahan yang sering muncul, anggapan masyarakat dengan dilakukanya operasi penertiban beranggapan adanya cari -cari kesalahan pengendara. Itu yang harus dihilangkan, kalaupun sudah lengkapnya persyaratan berkendara sepeda motor seperti SIM dan STNK Polisi tidak akan mencari kesalahan dan perjalanan bisa diteruskan. Kesemuanya intinya sama, perhatian dalam berkendara supaya masyarakat aman.

 


Sumber : Polres Trenggalek

No More Posts Available.

No more pages to load.