Da’i Kamtibmas, Mengajak Generasi Penerus Bangsa Memanfaatkan Masa Muda Dengan Baik

by

Polres Trenggalek – Maraknya kenakalan  membuat anggota Kepolisian harus turun ke lapangan guna mencegah serta menanggulangi sejak dini. seperti yang di lakukan oleh Bhabinkamtibmas Desa Suren Brigadir Dedi Mahendra saat menjadi Khotib atau penceramah sholat jumat di SMAN 1 Bendungan

Jumat (02/02/2018) Kegiatan yang di lakukan Brigadir Dedi menjadi Da’i Bhabinkamtibmas dan menjadi Khotib atau penceramah di Masjid saat Sholat Jumat rutin di lakukan. Tema dakwahnya pun beragam mulai dari mencegah paham radikalisme, kenakalan remaja hingga memberikan pesan pesan keamanan bagi warga masyarakat.

Untuk kegiatan Da’i Bhabinkamtibmas kali ini di laksanakan di SMAN 1 Bendungan dengan tema “Memanfaatkan Masa Muda” mengajak generasi penerus bangsa untuk melakukan kegiatan yang positif dan menghindari kegiatan yang dapat merugikan diri sendiri dan orang lain seperti tawuran dan penggunaan narkoba.

Kegiatan tersebut juga salah satu upaya pendekatan Polri kepada masyarakat agar Kepolisian ke depanya selalu di cintai oleh masyarakat.


Sumber : Polres Trenggalek

No More Posts Available.

No more pages to load.