Kapolsek Gandusari Dan Anggota Membesuk Tokoh Agama Yang Sedang Sakit

by

Polres Trenggalek – Kapolsek Gandusari Polres Trenggalek, AKP Rohadi S.H, bersama anggota membesuk KH Dahnan tokoh agama dan tahmir masjid Maqomul Mahmuda Desa Sukorejo yang sedang sakit dan opname di rumah sakit klinik Wijaya Kusuma Desa Sukorejo, Kecamatan Gandusari, Trenggalek, jum’at (02/02/2018).

Kehadiran Kapolsek Gandusari AKP Rohadi S.H, bersama anggota untuk membesuk tokoh agama Desa Sukorejo KH Dahnan yang sedang sakit dan opname di rumah sakit klinik Wijaya kusuma di Desa Sukorejo Kecamatan Gandusari, Trenggalek, ini merupakan wujud rasa empati dan kepedulian dari Kepolisian Polsek Gandusari Polres Trenggalek.

Dalam kesempatan tersebut, Kapolsek Gandusari Polres Trenggalek, AKP Rohadi S.H, dan anggota lainya berkesempatan mendo’akan agar KH Dahnan tokoh agama Desa Sukorejo yang sedang sakit segera di berikan kesembuhan aleh Alloh Swt, guna dapat menjadi pendorong semangatnya untuk bisa segera sembuh dan dapat beraktifitas kembali seperti sedia kala.

“Sudah menjadi kwajiban sebagai sahabat untuk membesuk dan menjenguk KH Dahnan tokoh agama Desa Sukorejo yang sedang sakit, kegiatan tersebut merupakan merupakan perwujudan pelayanan prima Kepolisian kepada masyarakat, selain itu diharapkan kegiatan seperti ini dapat menjalin silaturahmi dan menumbukan rasa kekeluargaan sehingga dapat menciptakan hubungan yang baik antara petugas kepolisian dengan tokoh maupun warga masyarakat,” ujar AKP Rohadi Kapolsek Gandusari.


Sumber : Halo

No More Posts Available.

No more pages to load.