Pembinaan Sejak Dini Wujud Peduli Pada Generasi Penerus,Ini Yang Disampaikan Briptu Iko

by

Polres Trenggalek – Pembinaan anak-anak sejak dini merupakan tanggung jawab kita bersama, guna menyiapkan generasi penerus Bangsa yang lebih baik di masa yang akan datang.

Polsek Tugu Polres Trenggalek melalui Bhabinkamtibmas Desa Gondang Briptu Iko melaksanakan giat sambang desa dalam rangka Ops Bina Kusuma semeru 2018 berkesempatan untuk bertatap muka dengan santri Ponpes AZZUHADA Rt 23 Rw 06 Dusun Kebon di Desa Gondang Kecamatan Tugu Kabupaten Trenggalek. Jum’at (09/02)

Pada Kesempatan itu Bhabinkamtibmas Polsek Tugu Polres Trenggalek memberikan himbauan kepada santri ponpes tersebut dengan menyampaikan materi terkait bahaya Nakotika dan tata tertib berlalulintas.

Kapolsek Tugu Polres Trenggalek Iptu Bambang Purwanto S.H,M.H melalui Bhabinkamtibmas Briptu Iko Wahyu menjelaskan bahwa ” menjadi mentor Pelajar di Sekolah, kerap kali kami lakukan di beberapa sekolah yang ada di wilayah Kecamatan Tugu, kali ini kami mengunjungi Ponpes AZZUHADA untuk memberikan pendidikan kepada para Santri yang ada di Ponpes tersebut” ujar Briptu Iko.

“Narkoba, tidak mengenal usia, pekerjaan dan status, siapapun dapat terjangkit bahaya Narkoba, untuk itu kami berpesan kepada Para Santri, untuk tidak mudah mengkonsumsi makanan yang ditawarkan oleh orang yang tidak dikenal, karena berkemungkinan Narkoba pada era saat ini, disisipkan didalam makanan seperti cake, permen atau bentuk minuman dan dalam berkendara di jalan raya agar selalu tertib berlalulinntas serta melengkapi surat surat kendaraan dan memakai kelengkapan seprti helm untuk menjaga keselamatan” ujar Bhabinkamtibmas Polsek Tugu Polres Trenggalek.


Sumber : Polres Trenggalek

No More Posts Available.

No more pages to load.