Bentuk Karakter Dan Tanamkan Jiwa Disiplin Sejak Dini

by

Polres Trenggalek – Ada suasana yang berbeda di SD Negeri 2 Mlinjon pada saat upacara bendera yang dilaksanakan pada kali ini, dimana biasanya dalam upacara bertindak sebagai pembina upacara adalah Kepala Sekolah atau para guru, namun pada Upacara hari Senin (12/02) kali ini Kapolsek Suruh Polres Trenggalek AKP H Yasir WSD, SH turut ambil bagian dalam Upacara dengan menjadi pembina upacara.

Dalam Upacara tersebut Kapolsek Suruh Polres Trenggalek AKP H Yasir WSD, SH membacakan amanat dari Kapolres Trenggalek yang antara lain mengajak para siswa dan siswi untuk selalu hidup penuh disiplin didalam segala hal baik dalam proses belajar maupun dalam berlalulintas serta didalam segi segi kehidupan lainnya.

“Dengan adanya perkembangan tehnologi yang semakin canggih kita sebagai generasi penerus harus dapat untuk selalu menambah ilmu pengetahuan, namun sebagai generasi penerus kita tidak boleh lupa untuk tetap mewaspadai dan menghindari sisi negatifnya dari kemajuan teknologi,” terang AKP H Yasir.

Ia juga menyampaikan tujuan dari anggota Polsek Suruh Polres Trenggalek menjadi pembina upacara adalah semata-mata untuk mempererat hubungan tali sillaturrahmi dengan para guru dan untuk turut serta membantu para generasi penerus untuk dapat menemukan jati diri agar tidak salah dalam bergaul dan menyampaikan perkembangan situasi kamtibmas mengenai banyaknya kasus kejahatan yang terjadi dimana sebagai pelakunya adalah anak-anak diantaranya tentang masalah narkoba.

Selesai upacara bendera Kapolsek Suruh Polres Trenggalek AKP H Yasir WSD, SH memberikan dan mengenalkan 12 gerakan dasar pengaturan Lalulintas dengan tujuan supaya para siswa siswi mengetahui dan memahami apabila ada petugas sedang melakukan pengaturan Lalulintas dijalan.

Saat di temui usai pelaksanaan upacara Kapolsek Suruh Polres Trenggalek AKP H Yasir WSD, SH mengatakan bahwa menjadi pembina upacara di sekolah-sekolah merupakan wahana untuk menyampaikan pesan-pesan kamtibmas sejak dini serta mengajak para murid untuk dapat lebih cinta pada terhadap Polisi dan untuk menanamkan budi pekerti yang baik dan  kelak kalau sudah dewasa menjadi warga yang taat hukum dan bisa menjadi tauladan ditengah tengah masyarakat.


Sumber : Halo

No More Posts Available.

No more pages to load.