Libur Nasional Patroli Polsek Dongko Sambangi Gereja

by

Polres Trenggalek – P.S Kanit Sabhara Polsek Dongko Polres Trenggalek Aiptu Muryanto pimpin pelaksanakan patroli sambang ke Gereja Santo Yosep di Dusun Bulu Desa Dongko Kecamatan Dongko. Jumat 16/2/2018.

Di temui pada sela kegiatan Aiptu Muryanto mengatakan hal ini dilakukan guna antisipasi kejadian penyerangan di Gereja Santa Lidwina Bedog, Trihanggo, Gamping, Sleman, ucapnya.

“Untuk memberikan pelayanan kepada masyarakat diantaranya, melalui Patroli mobiling demi terpeliharanya situasi keamanan dan ketertiban masyarakat, yang mana kali ini fokus mengontrol di tempat ibadah umat Nasrani yakni Gereja Santo Yoseph Dongko.” tegasnya.

Sementara di kesempatan terpisah Kapolsek Dongko Polres Trenggalek AKP Tri Basuki,S.H., membenarkan apa yang telah di lakukan anggotanya, yakni Patroli dengan sasaran ke rumah peribadatan / Gereja,  terangnya.

Masih kata AKP Tri Basuki,S.H., Patroli sambang ini dilaksanakan sebagai langkah antisipasi terjadinya aksi teror dari kelompok radikal dengan sasaran gereja, selain itu sebagai upaya menciptakan rasa aman dan nyaman bagi umat nasrani, imbuhnya.

Lebih lanjut AKP Tri Basuki,S.H., menjelaskan bahwasanya kegiatan tersebut berguna untuk mengantisipasi serangan balasan dari kelompok garis keras atas kejadian yang terjadi di pada hari Minggu tanggal 11 Februari 2018 sekitar pukul 07.30 Wib di Gereja ST LIDWINA Dk Jambon Trihargo Gamping Sleman DIY yakni telah terjadi Tindak pidana Penganiayaan terhadap Jemaat gereja yang sedang melaksanakan Ibadat, tandasnya.

Kami menghimbau agar masyarakat tidak mudah terprovokasi dengan isu-isu yang menyangkut antar agama yang dapat memicu perpecahan. “Senantiasa jaga persatuan dan kesatuan serta kerukunan antar umat beragama dengan saling menghargai dan menghormati satu sama lain,” pungkas AKP Tri Basuki,S.H.


Sumber : Polres Trenggalek

No More Posts Available.

No more pages to load.