KSPK Joko Nurhadi Ajak Warga Waspada Pencurian

by

Polres Trenggalek – Menyampaikan dalam pembinaan keamanan kepada warga tidak harus melalui kegiatan yang formal atau resmi, secara santai dan penuh keakraban lebih efektif dengan dialogis cangkruan makan pecel dan secangkir kopi di lokasi embong tambong Pule dengan warga. Seperti kegiatan yang dilakukan KSPK Aiptu Joko Nurhadi, Kanit Provos Aiptu Imam Mansur dan Brigadir Yohan, Minggu ( 18/02 ). Kegiatan yang disampaikan ke warga dalam kegiatan dialogisnya, KSPK Joko Nurhadi berbicara masalah pencegahan pencurian dengan meningkatkan keamanan swadaya.

Dilokasi angkring yang ada di embong tambong, menurutnya perampok sering mengintai rumah kita sebelum melakukan perampokan. Untuk itu pastikan pagar rumah selalu tertutup dan terkunci setelah keluar rumah atau pada saat datang dari luar.

Selain itu, Untuk rumah yang tanpa pagar (sistem cluster) seperti di komplek perumahan, pastikan pintu utama atau pintu ruang tamu tertutup dan terkunci. Perampok sering mengintai rumah yang pintu utamanya tidak ditutup pada pagi hari antara jam 06.30 – 08.00 saat pemilik rumah sedang mandi atau mempersiapkan diri untuk berangkat kerja, lanjut KSPK Polsek Pule Polres Trenggalek Aiptu Joko Nurhadi kepada warga. Meskipun diwilayah Pule tidak ditemukan lokasi yang seperti itu, tapi masyarakat harus tahu agar lebih waspada.

” Kamera CCTV yang dilengkapi dengan monitor, DVR atau memory sangat membantu untuk memamantau dan merekam kejadian di halaman rumah Anda. Selain di halaman rumah, Anda juga perlu memasang kamera CCTV di dalam rumah, terutama di ruang tamu. Ini penting untuk membantu aparat keamanan mengidentifikasi pelaku perampokan jika terjadi perampokan,” Kata KSPK Polsek Pule Polres Trenggalek Aiptu Joko Nurhadi lebih lanjut.


Sumber : Halo

No More Posts Available.

No more pages to load.