Menjadi Khotib Sholat Jumat, Kaposlek Poglan Ajak Jamaah Untuk Menjaga Kerukunan Antara Umat

by

Polres Trenggalek – Banyak cara yang bisa dilakukan oleh seorang anggota Polri untuk mendapatkan kepercayaan dari warga masyarakat. Hanya dengan bertemu dan bertatap muka dengan warga bisa menghilangkan pembatas antara Polri dengan warga masyarakat.

Seperti yang dilakukan oleh Kapolsek Pogalan Polres Trenggalek AKP Warjito, S.H. dengan Khotib Sholat Jumat di Masjid Baitul Fatulillah Rt.18 Rw.06 desa Ngulankulon Kecamatan Pogalan. Jumat (02/03).

Selaku Khotib Kapolsek Pogalan mengajak jamaah untuk selalu meningkatkan Iman dan Taqwa dengan sebenar benarnya, Taqwa yaitu menjalankan semua perintahnya dan menjahui semua larangannya.

Lebih lanjut, AKP Warjito, S.H.  juga mengajak jamaah untuk menjaga kerukunan antara umat beragama dan antara masyarakat dengan saling tolong menolong serta saling menghargai pendapat satu sama yang lain.

“Marilah kita senantiasa saling menghormati, menghargai sesama dan saling tolong menolong dalan kebajikan sehingga  terwujudnya semangat ukhuwah, bukan permusuhan” ujar   AKP Warjito

Dari pantauan Humas Poslek Pogalan ditempat tersebut masyarakat setempat terlihat sangat antusias mendengarkan khutbah-khutbah darinya karena dengan gayanya yang khas dan juga ketika khutbah, dirinya selalu menggunakan pakaian seragam polisi sehingga masyarakat tentu melihat ada sesuatu yang
berbeda dan menarik dari khutbah jum’at tersebut


Sumber : Polres Trenggalek

No More Posts Available.

No more pages to load.