Wakapolsek Kampak : Tingkatkan Rasa Nasionalisme Melalui Upacara Bendera

by

Polres Trenggalek – Wakapolsek Kampak Polres Trenggalek menjadi Pembina Upacara Bendera hari Senin di SMPN 3 Kampak, sebagai bentuk kepedulian seorang abdi negara terhadap pembentukan karakter positif para generasi muda, Senin(26/03).

Sudah ketahui bersama pada akhir akhir ini para generasi muda di Indonesia mengalami krisis rasa Nasionalisme dan cinta tanah air. Para generasi muda yang seharusnya mempersiapkan diri dengan baik sebagai generasi penerus bangsa, namun banyak terlena dengan pengaruh budaya negatif sehingga banyak dari generasi muda yang melakukan perbuatan negatif yang dapat merusak mental seperti mengkonsumsi narkoba, sex bebas, melakukan tindakan kriminal.

Guna menghindari perbuatan tersebut Wakapolsek Kampak Ipda Suswanto, S.H pada Giat upacara bendera hari senin di SMPN 3 Kampak berpesan kepada para pelajar agar menjadi generasi pemuda yang baik, lakukan hal hal yang positif serta belajar dengan sungguh sungguh demi meraih masa depan yang lebih baik.

“Melalui Upacara hari senin ini kami tekanan kepada para siswa tingkatan rasa Nasionalisme dan rasa cinta tanah air, belajarlah dengan giat untuk meraih cita-cita yang kalian inginkan dan jauhilah hal hal negatif yang merugikan diri sendiri dan masyarakat” pesan Wakapolsek Kampak kepada para peserta upacara bendera.

Sumber : Polres Trenggalek

No More Posts Available.

No more pages to load.