Musyawarah Penyampaian Pertanggung Jawaban APBDes

by

Polres Trenggalek – Sesuai dengan ketentuan peraturan dan perundang undangan yang berlaku, dengan berakhirnya tahun anggaran 2017 maka Pemerintah Desa Wonokerto Kecamatan Suruh, pada Kamis (29/03) menyampaikan Laporan Pertanggung jawaban realisasi pelaksanaan Anggaran Pendapatan dan Belanja Desa (APB Desa) Tahun Anggaran 2017.

Dalam Musyawarah penyampaian pertanggung jawaban APB Desa Wonokerto yang diselenggarakan oleh Penerintah Desa Wonokerto tersebut dihadiri oleh Badan Permusyawaratan Desa (BPD) Wonokerto, Kepala Desa Wonokerto, Bhabinkamtibmas Desa Wonokerto Polsek Suruh Polres Trenggalek Brigadir Eko Agus, Perangkat Desa Wonokerto dan ketua Rt, ketua Rw serta para tokoh agama, tokoh masyarakat Desa Wonokerto.

Ketua BPD Wonokerto dalam kesempatan kali ini mengapresiasi kinerja Pemerintah Desa Wonokerto dan berpesan agar dapat lebih ditingkatkan kedepannya dengan tetap perpegangan pada peraturan dan perundang undangan yang berlaku untuk kepentingan masyarakat Desa Wonokerto Kecamatan Suruh.

Dalam kesempatan musyawarah tersebut Bhabinkamtibmas Desa Wonokerto Polsek Suruh Polres Trenggalek Brigadir Eko Agus, SH tidak lupa untuk memberikan himbauan dan sampaikan pesan pesan kamtibmas serta mengajak seluruh warga untuk meningkatkan tali silaturahmi diantara warga demi terwujudnya kebersamaan dalam rangka menjaga Kamtibmas serta untuk mensukseskan jalannya pelaksanaan pemilukada Gubernur dan Wakil Gubernur Jawa Timur tahun 2018.

“Kami berharap dukungan dan kerjasamanya dari seluruh warga untuk ikut berperan secara aktif mensukseskan jalannya pesta demokrasi berupa Pilgub dan Wagub Jatim ini, dan kami berpesan kepada warga untuk tidak mempermasalahkan adanya suatu perbedaan pilihan karena dalam era Demokrasi seperti ini beda pilihan menjadi suatu hal yang biasa, jangan sampai karena adanya perbedaan pilihan menjadikan suatu permusuhan diantara warga,” kata Brigadir Eko Agus.

Lebih lanjut ia mengatakan bahwasannya perbedaan pilihan menjadi suatu hal yang biasa dalam era demokrasi semacam ini, bagi warga yang sudah mempunyai hak pilih hendaknya mengunakan hak pilihnya sesuai dengan keinginan dan hati nurani masing masing serta warga harus menghindari adanya isu sara maupun monay politik demi kemajuan dan kesejahteraan warga Jawa Timur.

“Bagi warga yang melihat atau mengetahui adanya suatu hal yang bisa menimbulkan terjadinya gangguan kamtibmas hendaknya segera untuk menghubungi Bhabinkamtibmas atau segera melapor ke Polsek Suruh Polres Trenggalek agar dapat segera diantisipasi sedini mungkin sehingga tidak menimbulkan keresahan dalam masyarakat,” pesan Brigadir Eko Agus.

Saat dikonfirmasi ditempat terpisah Kapolsek Suruh Polres Trenggalek AKP H Yasir WSD, SH mengatakan bahwasannya telah mengintruksikan kepada seluruh jajaran Bhabinkamtibmas Polsek Suruh untuk selalu menghadiri setiap kegiatan yang dilaksanakan oleh warga dan Pemerintah Desa binaannya serta memberikan himbauan dan sampaikan pesan pesan kamtibmas secara langsung demi untuk membangun kemitraan dalam rangka jaga kondusifitas kamtibmas.

“Dengan selalu hadirnya Bhabinkamtibmas ditengah tengah warga maka akan terjalin suatu hubungan yang harmonis sehingga warga tidak akan sungkan untuk memberikan segala informasi yang terjadi didalam masyarakat terutama tentang kamtibmas,” pungkas AKP H Yasir.


Sumber : Halo

No More Posts Available.

No more pages to load.