Cipta Kondisi Kamtibmas Kondusif, Aiptu Budi Rajin Sambangi Tokoh Agama

by

Polres Trenggalek – Untuk menjaga situasi Kamtibmas agar tetap kondusif serta menghindari timbulnya konflik sosial dan Sara (Suku, Agama, Ras dan Antar golongan) di wilayah hukum Polsek Watulimo Polres Trenggalek, Ps. Kanit Binmas Aiptu Budi Prayitno selalu rajin dalam kegiatan sambang khususnya kepada tokoh agama. Kamis (18/10/2018).

Aiptu Budi menjelaskan kali ini dirinya dengan didampingi Wakapolsek Ipda Jotomo, S.H berkesempatan mengunjungi H. Susilo yang merupakan tokoh agama Desa Tasikmadu Kecamatan Watulimo Trenggalek untuk selanjutnya menitipkan pesan agar situasi dan kondisi kamtibmas yang saat ini sudah kondusif aman agar selalu dipertahankan.

“Dengan melalui kegiatan ini disamping bisa mempererat tali silaturahmi kita juga bisa bertatap muka langsung dengan masyarakat, guna mengetahui kondisi kamtibmas yang ada di wilayah,” ucapnya.

Masih menurut Aiptu Budi bahwa melalui kegiatan silaturahmi ke tokoh agama maupun tokoh masyarakat ini mampu menjalin sinergitas antara Polri dan seluruh lapisan masyarakat guna bekerja sama dalam menciptakan dan menjaga kamtibmas yang aman dan kondusif khususnya menjelang pelaksanaan Pemilu 2019.

Sementara itu Kapolsek Watulimo Polres Trenggalek AKP Saiful Rokhman, S.H menambahkan bahwa dalam upaya cipta kondisi Kamtibmas yang kondusif menjelang pelaksanaan Pemilu 2019, dirinya juga menekankan kepada seluruh personil Bhabinkamtibmas untuk meningkatkan giat kunjung.

No More Posts Available.

No more pages to load.