Bangun Kebersamaan Antara Aparat Keamanan Dengan warga Masyarakat

by

Polres Trenggalek – Sebagai bentuk rasa peduli dan empati serta wujud rasa memiliki Polsek Suruh Polres Trenggalek malam ini (14/10) melaksanakan takziah terhadap salah satu warga Desa Suruh Kecamatan Suruh Kabupaten Trenggalek yang meninggal dunia.

Kepedulian tersebut tercermin dalam diri Bhabinkamtibmas Desa Suruh Polsek Suruh Polres Trenggalek Brigadir Ferry Eko H, SH yang mewakili Polsek Suruh Polres Trenggalek, ia atas nama Polsek mengucapkan turut belasungkawa yang sedalam dalamnya atas meninggalnya mbah Kasmi semoga semua kesalahan dan dosa dosanya diampuni oleh Alloh dan ditempatkan disisinya dan keluarga yang ditinggalkan diberikan ketabahan.

“Kita semua sebagai makluk hidup pasti akan mengalami yang namanya kematian oleh sebab itu apabila ada orang yang meninggal biasakan untuk melaksanakan takziah, selain ikut berduka cita kegiatan seperti ini bisa menambah hubungan dan kemitraan dengan warga masyarakat serta dapat mengingatkan kita bahwa setiap saat kematian akan datang,” ungkap Brigadir Ferry Eko.

Dalam kesempatan tersebut Bhabinkamtibmas Desa Suruh Polsek Suruh Polres Trenggalek Brigadir Ferry Eko, SH menyampaikan himbauan dan pesan pesan kamtibmas kepada warga masyarakat yang ikut melaksanakan Takziah serta mengajak warga masyarakat untuk lebih meningkatkan kepedulian dan kewaspadaan agar wilayah hukum Polsek Suruh Polres Trenggalek tetap aman dan kondusif.

Kapolsek Suruh AKP H Yasir WSD, SH mengatakan bahwasannya kegiatan takziah yang dilakukan oleh Bhabinkamtibmas sebagai sarana Polsek Suruh Polres Trenggalek untuk lebih mendekatkan diri dengan warga masyarakat serta sebagai bentuk kepedulian terhadap warga masyarakat sekaligus bentuk rasa empati terhadap keluarga almarhumah.

“Dengan adanya kedekatan dan sinergitas antara aparat keamanan dengan warga masyarakat maka kondusifitas kamtibmas diwilayah hukum Polsek Suruh Polres Trenggalek akan dapat diwujudkan serta warga masyarakat tidak akan sungkan sungkan untuk memberikan berbagai informasi kepada Polsek Suruh utamanya mengenai Kamtibmas,” pungkasnya.


Sumber : Halo

No More Posts Available.

No more pages to load.