Pengawasan Pada Anak Diperlukan Dalam Mendukung Masa Depan Mereka

by

Polres Trenggalek – ” Anak-anak seusia sekolah dasar jangan menggunakan hand phoen secara berlebihan, karena masa seusia kelian lebih baik untuk kegiatan belajar dari pada bermain game online, ” salah satu isi penyampaian dari Aiptu Santoso personel Polsek Pule Polres Trenggalek saat menjadi pembina upacara di Sekolah Dasar 1 Tanggaran pada Senin ( 08/10 ).

 

Seperti yang disampaikan Kanit Binmas Polsek Pule Polres Trenggalek Terkait penggunaan Gadjet berlebihan pada anak akan berakibat, Bahaya atas penggunaan gadget pada anak. Perlunya pembatasan dengan cara tidak membiarkan mereka terpapar teknologi tersebut secara berlebihan. Apalagi diberi hak kepemilikan saat usia mereka masih di bawah 12 tahun, karena bisa menghambat tumbuh kembang otak, mental, bahkan fisiknya.

 

Akademi Dokter Anak Amerika dan Perhimpunan Dokter Anak Kanada menegaskan, anak umur 0-2 tahun tidak boleh terpapar oleh teknologi sama sekali. Anak umur 3-5 tahun dibatasi menggunakan teknologi hanya satu jam per hari. Dan anak umur 6-18 tahun dibatasi 2 jam saja perhari, penuturan yang disampaikan Kanit Binmas Polsek Pule Polres Trenggalek di depan anak Sekolah dasar dalam kegiatan upacara bendera.

 

” Anak-anak dan usia remaja yang menggunakan teknologi melebihi batas waktu yang dianjurkan, memiliki risiko kesehatan serius yang bisa mematikan,” kata Kanit Binmas Polsek Pule Polres Trenggalek Aiptu Santoso lebih lanjut.

 

 

 

 

No More Posts Available.

No more pages to load.