Persiapan Pemilu 2019, Sejumlah PPS di Kecamatan Watulimo Menggelar Sosialisasi GMHP

by

Polres Trenggalek – Setelah beberapa hari yang lalu diberitakan bahwa PPK Kecamatan Watulimo Kabupaten Trenggalek menggelar sosialisasi Gerakan Melindungi Hak Pilih (GMHP), kali ini disejumlah Desa juga terpantau mengadakan kegiatan yang sama. Rabu (17/10/2018).

Ps. Kanit Binmas Polsek Watulimo Polres Trenggalek Aiptu Budi Prayitno mengatakan bahwa Kepolisian menerjunkan personil Bhabinkamtibmas untuk mengawal kegiatan yang digelar oleh Panitia Pemungutan Suara (PPS) ini, dan dilaporkan ada tiga Desa yang serentak menggelar hari ini, yakni Desa Sawahan, Desa Watulimo, dan Desa Watuagung.

Kegiatan ini digelar untuk memastikan setiap warga negara yang telah memenuhi syarat pemilih, masuk menjadi daftar pemilih dan terlayani dengan baik, sehingga Daftar Pemilih Tetap (DPT) nanti betul-betul mutakhir dan tidak ada kesalahan,” ungkap Aiptu Budi.

Masih menurut Budi, diharapkan melalui sosialisasi ini segala kemungkinan kesalahan yang disebabkan oleh permasalahan DPT dapat ditekan seminimal mungkin, sehingga seluruh tahapan pelaksanaan Pemilu 2019 dapat berjalan dengan baik, aman, dan lancar.

Ditempat terpisah Kapolsek Watulimo Polres Trenggalek AKP Saiful Rokhman, S.H menambahkan bahwa Kepolisian akan selalu mengawal setiap tahapan pelaksanaan Pemilu 2019 guna memastikan kelancaran dan keamanan gelaran tersebut.

No More Posts Available.

No more pages to load.